Determinan kualitas lingkungan hidup di Pulau Jawa: studi kasus enam provinsi di Pulau Jawa tahun 2010-2022
P Pulau Jawa merupakan salah satu pulau terbesar ke-5 di Indonesia dan ke-13 di dunia. Berdasarkan data World Economic Forum (WEF) 2021, Pulau Jawa menjadi pulau dengan kepadatan penduduk tertinggi di dunia. Selain itu, konsentrasi ekonomi melalui kontribusi sektor-sektor unggul di Pulau Jawa juga menjadi yang terbesar di Indonesia. Berdasarkan teori Environmental Kuznet Curve, terjadinya pertumbuhan ekonomi akan diikuti dengan penurunan kualitas lingkungan yang pada titik tertentu tingkat kerusakan lingkungan akan kembali menurun. Penurunan kerusakan lingkungan dapat didukung dengan adanya perilaku pro-environment yang diimplementasikan melalui pendidikan. Penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh pertumbuhan ekonomi di sektor pertanian, industri, pertambangan, dan transportasi, kepadatan penduduk, dan tingkat pendidikan terhadap kualitas lingkungan hidup di Pulau Jawa tahun 2010-2022. Metode yang digunakan adalah analisis regresi data panel. Hasil penelitian menunjukan variabel PDRB sektor industri dan pertambangan serta kepadatan penduduk berpengaruh negatif signifikan terhadap kualitas lingkungan, variabel PDRB sektor pertanian dan tingkat pendidikan berpengaruh positif signifikan, sedangkan variabel PDRB sektor transportasi tidak berpengaruh signifikan terhadap kualitas lingkungan hidup di Pulau Jawa.
J Java is one of the 5th largest islands in Indonesia and 13th in the world. Based on data from the World Economic Forum (WEF) 2021, Java is the highest population density in the world. In addition, economic concentration through the contribution of leading sectors in Java is also the largest in Indonesia. Based on the Environmental Kuznet Curve theory, the occurrence of economic growth will be followed by a decrease in environmental quality which at some point the level of environmental damage will decrease again. A decrease in environmental damage can be supported by pro-environmental behavior implemented through education. This study aims to determine the effect of economic growth in the agriculture, industry, mining, and transportation sectors, population density, and education level on environmental quality in Java Island in 2010-2022. The method used is panel data regression analysis. The results showed that the industrial and mining sector GRDP variables and population density had a significant negative effect on environmental quality, the agricultural sector GRDP variable and the level of education had a significant positive effect, while the transportation sector GRDP variable had no significant effect on environmental quality in Java Island.